IFBC Expo 2017 Medan: Menjaring Mitra di Pulau Sumatera


Perhelatan event franchise terbesar di Kota Medan, National Roadshow IFBC Expo 2017 telah usai diselenggarakan. Hampir 100 brand waralaba telah sukses menampilkan produk dan jasanya kepada sekitar 2.500 pengunjung yang berminat membuka usaha franchise. Tak terkecuali PT NCS yang telah mendapat 9 mitra baru di kota yang dijuluki Kota Melayu Deli ini.

Antusiasme pengunjung sejak hari pertama cukup positif. Mereka dengan teliti menjajaki setiap booth. Mencari usaha apa yang sekiranya mampu mereka jalankan, tentu dengan menyesuaikan dengan skill dan budget yang mereka miliki. Disamping itu yang tak kalah penting, bagaimana prospek ke depan apakah bisnis tsb bisa dijalankan di wilayah mereka.



Bila menilik dari prospek bisnis pengiriman yang dimiliki NCS, bisnis ini bisa dijalankan oleh siapa saja di lokasi yang cukup strategis, entah itu di pinggir jalan raya maupun di komplek perumahan. Dan kelebihannya, bisnis agen NCS bisa digabungkan dengan bisnis yang sudah ada. Itulah yang menjadikan bisnis ini menjadi favorit karena beberama hal: simpel, ekonomis, dan menjanjikan.

Simpel bermakna menjalankan bisnis ini sangat mudah, tidak perlu memikirkan pengadaan produk dan bahan baku layaknya franchise kebanyakan. Cukup menunggu customer yang ingin mengirimkan paket/barangnya, omset sudah bisa Anda raih. Ekonomis, bermakna untuk menjalin kemitraan menjadi agen pengiriman biayanya lebih terjangkau dibanding brand waralaba lain yang biaya kemitraannya mencapai puluhan bahkan ratusan juta. Selain itu tidak ada franchise fee dan dana deposit yang harus diberikan kepada pemilik waralaba.

Lalu benarkah menjadi Agen Pengiriman NCS prospeknya menjanjikan?

Peningkatan transaksi online masyarakat Indonesia semakin signifikan dari waktu ke waktu. Itu artinya pelaku usaha yang menjual produknya melalui internet semakin membutuhkan pihak ketiga untuk mendistribusikan barang, yang dalam hal ini adalah agen jasa pengiriman. Inilah yang semestinya dimanfaatkan oleh pelaku usaha yang melihat peluang tidak hanya pada musim tertentu saja, tapi memiliki prospek manis yang bisa dinikmati dalam jangka panjang.

Ibu Ulfa Syarifah, National Retail Manager PT NCS optimis pertumbuhan mitra baru di tiap wilayah akan terus tumbuh. “Ini setelah saya amati dari 4 wilayah yang diadakan roadshow IFBC dari Jakarta, Bandung, Surabaya, sampai Medan, semuanya mendapat sambutan cukup baik. Banyak yang merasa terpanggil untuk mulai membuka usaha pengiriman. Kami akan terus mengabarkan bisnis ini di tiap kota melalui cabang yang kami miliki. Karena kalau mau dibandingkan, biaya kemitraan di NCS lebih ekonomis dan persyaratannya lebih sederhana dibanding jasa pengiriman lain,” papar Ibu Ulfa.

Selamat datang di keluarga besar PT NCS bagi mitra yang baru bergabung di Kota Medan dan sekitarnya. Mari berkolaborasi bersama NCS sebagai jasa ekspedisi terdepan!

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "IFBC Expo 2017 Medan: Menjaring Mitra di Pulau Sumatera"

Posting Komentar